PERHATIAN!
- Kursus yang dibeli dengan menggunakan Kartu Prakerja tidak dapat dipindahtangankan dan hanya bisa diambil oleh pemegang Kartu Prakerja yang bersangkutan. Kursus yang dipindahtangankan dapat berakibat tidak dikeluarkannya sertifikat penyelesaian dan/atau tidak dibayarkannya insentif oleh Pemerintah.
- Jika kamu pengguna Kartu Prakerja, harap gunakan nama, alamat email, dan nomor HP yang sama dengan yang kamu gunakan ketika mendaftar Kartu Prakerja.
- Syarat Kelulusan: Mengakses semua materi belajar, menyelesaikan kuis di setiap perpindahan dari satu sesi/modul ke sesi/modul lainnya (minimum passing grade 80%) dan menyelesaikan tes akhir (minimum passing grade 60%).
Kabar gembira untuk kamu!
Untuk kemudahan belajar, Kelas Cakap sudah diintegrasikan dengan Pintaria sehingga kamu bisa belajar kelas-kelas Cakap langsung di Pintaria tanpa menggunakan voucher.
Bagi kamu yang sudah menyelesaikan pembelajaran di sistem Cakap, sudah menerima e-certificate, serta sudah memberikan ulasan di Pintaria, kamu tidak perlu mengulang pembelajaran.
Namun, bagi kamu yang belum selesai pembelajaran, belum menerima e-certificate serta belum memberikan ulasan di Pintaria, kamu wajib melakukan pembelajaran di Pintaria.
Caranya cukup masuk menu Kelas Saya, cari kelas yang sudah kamu ikuti, lalu klik Masuk Kelas.
Selamat belajar!
Deskripsi
Saat ini banyak perusahaan merekrut karyawan yang mampu mengikuti ritme dan komunikasi dengan klien / vendor yang berkebangsaan nonIndonesia. Mereka pastinya lebih selektif dalam menerima calon karyawan yang berkompeten dan fasih dalam penguasaan bahasa asing. Kamu tidak perlu khawatir, selama Kamu mempersiapkan diri dengan matang tentu saja semua akan teratasi dengan baik.
Tingkatkan kemampuan Bahasa Inggris Anda untuk tampil profesional saat wawancara! Melalui kelas bahasa Inggris ini Anda bisa belajar bahasa Inggris setiap hari selama satu bulan penuh dengan materi khusus yang sudah dibuat oleh tenaga profesional. Anda juga bisa langsung mendapatkan sertifikat belajar setelah menyelesaikan pelatihan.
Tujuan dan Manfaat
Setelah mengikuti workshop, peserta:
- Mampu bersaing dalam hal bahasa inggris pada saat wawancara kerja
- Mematangkan bahasa inggris agar fasih berkomunikasi
Paket ini sudah termasuk:
- Materi belajar
- Tes online
- Report
- Sertifikat
Target peserta :
Mereka yang ingin cepat cakap berbahasa Inggris.
Apa yang perlu dipersiapkan?
Kamu hanya perlu mempersiapkan laptop/notebook, tablet, atau smartphone dengan koneksi Internet.
Fitur yang akan kamu dapatkan?
- Digital content material: Peserta bisa mengakses material belajar digital
- Sertifikat penyelesaian: Peserta yang telah menyelesaikan semua kegiatan pembelajaran yang dipersyaratkan dalam kursus online akan menerima Sertifikat Penyelesaian (Certificate of Completion)
- Tes/Evaluasi: tersedia
- Forum diskusi: tidak tersedia
- Live online session: tidak tersedia
- Offline meet-up: tidak tersedia
Durasi:
4 jam.